FKUB Bolmong Resmi Dikukuhkan, Begini Harapan Bupati Limi!

 FKUB Bolmong Resmi Dikukuhkan, Begini Harapan Bupati Limi!

Suasana pelantikan pengurus FKUB Kabupaten Bolmong.

BOLMONG, Update24 – Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), resmi dikukuhkan oleh Penjabat (Pj) Bupati Ir Limi Mokodompit MM, Senin (25/3/2024).

Pelantikan ini berlangsung di halaman Kantor Bupati Bolmong, dengan dihadiri Sekretaris Daerah (Sekda) Abdullah Mokoginta SH, sejumlah pejabat teras Pemkab, para tokoh agama, pemuda dan masyarakat.

Pada kepengurusan FKUB yang dilantik tersebut, Bachtiar Mokoginta LC, dipercaya sebagai Ketua, I Wayan Putra Jaya SPsi, Gultom, Melki Makalikis, dan Abdul Malik Langke SHi sebagai wakil-wakil ketua.

Sementara itu, Fachry Nantudju menjabat sebagai Sekretaris didampingi oleh Wimdi Rorimpandey sebagai Wakil Sekretaris dan Miranti Momongan sebagai Bendahara.

Selain itu, posisi anggota diantaranya, seperti Ramli Masili, Mas’ud Arif Mokoagow, Kadek Wijaya SPd, Theresia Palit SPd, Saharudin Dusi dan Sarwo Edi Ulengi.

Pada kesempatan itu, Pj Bupati Limi Mokodompit berharap, agar pengurus baru FKUB Kabupaten Bolmong dapat menjalankan komitmennya dalam memperkuat kerukunan umat didaerah.

“Pengukuhan pengurus FKUB hari ini jangan dijadikan sekadar seremonial saja, melainkan sebuah komitmen kuat kita bersama untuk memperkokoh kerukunan antarumat beragama di Kabupaten Bolmong,” kata Limi.

Bupati juga menambahkan, dengan adanya FKUB, maka keberagaman yang miliki Kabupaten Bolmong akan semakin damai. “Sebab, kerukunan adalah kunci utama dalam membangun Bolmong yang lebih damai dan sejahtera,” tambah Bupati.

Sehingga itu lanjutnya, pengurus baru FKUB Bolmong diharapkan dapat membawa angin segar dalam dialog dan kerjasama antarumat beragama.

“FKUB baru ini diharapkan dapat menjadi jembatan dalam memperkuat tali persaudaraan dan mengatasi perbedaan yang ada dengan cara-cara yang konstruktif dan harmonis,” tukasnya. (Hen/Adve)

 

Berikut susunan pengurus Pemuda FKUB Kabupaten Bolmong :

Ketua : Bachtiar Mokoginta, LC

Wakil Ketua 1 : I Wayan Putra Jaya, S.Psi

Wakil Ketua 2 : Gultom

Wakil Ketua 3 : Melki Makalikis

Wakil Ketua 4 : Abdul Malik Langke, S.Hi

Sekretaris : Fachry Nantudju

Wakil Sekretaris : Wimdi Rorimpandey

Bendahra : Miranti Momongan

 

Anggota :

  1. Ramli Masili
  2. Mas’ud Arif Mokoagow
  3. Kadek Wijaya, S.Pd
  4. Theresia Palit, S.Pd
  5. Saharudin Dusi
  6. Sarwo Edi Ulengi

Related post